TipsEdukasi

Fantastis! 12 Pekerjaan dengan Gaji Tinggi

Siti Rohmah Noviah

Fantastis 12 Pekerjaan dengan Gaji Tinggi

Setiap pekerjaan memiliki risiko yang biasanya sebanding dengan gaji yang didapatkan. Kamu mungkin penasaran dengan beberapa pekerjaan dengan gaji tinggi. Biasanya pekerjaan-pekerjaan tersebut mengharuskan seseorang memiliki latar belakang pendidikan, keterampilan, dan kecerdasan tertentu.

Apabila kamu ingin bekerja dengan gaji tinggi, pastikan kamu memenuhi kualifikasi pekerjaan tersebut.

Pekerjaan dengan Gaji Tinggi

Bagi yang penasaran dengan pekerjaan dengan gaji tinggi, daftar pekerjaan berikut tentunya bisa menjawab rasa keingintahuan kamu.

Ahli Pertambangan

Salah satu pekerjaan dengan gaji tinggi adalah ahli pertambangan. Untuk fresh graduate jurusan teknik pertambangan biasanya mendapatkan gaji sekitar Rp 6 hingga Rp 8 juta per bulan. Sementara untuk pekerja di level senior tentu lebih tinggi, bisa mencapai Rp 30 juta setiap bulannya. Akan tetapi, perlu pengalaman dan kemampuan yang memadai agar bisa mendapatkan pekerjaan dan gaji impian tersebut.

Content Manager

Di daftar selanjutnya ada content manager. Pekerjaan satu ini juga dibayar dengan gaji yang tinggi sehingga bisa kamu jadikan sebagai rekomendasi yang tepat apabila memiliki pengalaman yang sesuai kualifikasi.

Pekerjaan dari profesi satu ini berhubungan dengan internet dan teknologi informasi. Biasanya perusahaan startup atau perusahaan berbasis internet memerlukan karyawan untuk posisi tersebut. Untuk bisa berada di posisi tersebut, tentu ada beberapa keterampilan, termasuk keahlian IT dan strategi pemasaran.

Adapun gaji dari profesi satu ini umumnya berkisar di angka Rp 20 jutaan. Bagi yang memiliki pengalaman lebih dari 5 tahun tentu berpeluang mendapatkan gaji yang lebih tinggi.

Dokter Spesialis

pekerjaan dengan gaji tinggi selanjutnya adalah dokter spesialis. Profesi ini merupakan idaman banyak orang, bukan? Sebagai dokter spesialis kamu berkesempatan mendapatkan gaji hingga Rp 50 juta per bulan apabila bekerja di rumah sakit swasta. Tentunya gaji tersebut di luar pendapatan praktik pribadi di klinik atau rumah.

Meski gajinya tinggi, tetapi kamu harus tahu bahwa dokter spesialis menghabiskan waktu pendidikan yang lama. Selain kuliah di jurusan kedokteran, dokter spesialis juga harus mengikuti pendidikan profesi, magang, serta pendidikan dokter spesialis di bidang yang sesuai.

Ahli Teknik Perminyakan

Apabila bercita-cita menjadi ahli teknik perminyakan, artinya kamu akan bekerja dengan gaji yang tinggi. Profesi satu ini banyak dibutuhkan di berbagai perusahaan lokal, asing, dan multinasional. Jadi, tidak heran apabila pekerjaan satu ini mendapatkan bayaran yang tinggi, sekitar Rp 63 jutaan per bulan.

Sayangnya tidak semua bisa menjadi ahli teknik perminyakan. Mereka yang ingin bekerja dengan profesi ini harus belajar di jurusan teknik perminyakan di universitas di Indonesia atau universitas luar negeri.

Marketing Director

Di daftar pekerjaan dengan gaji tinggi, kamu juga akan menemukan marketing director. Adapun bidang pekerjaannya biasanya meliputi pemasaran di berbagai industri, seperti:

  • Ritel
  • Elektronik
  • Telekomunikasi
  • Food and beverage
  • Tekstil

Sayangnya pekerjaan ini seringkali dipandang sebelah mata. Padahal, gajinya bisa mencapai hingga Rp 40 juta per bulan. Tidak ada jurusan khusus untuk bisa memulai pekerjaan satu ini. Namun, kemampuan komunikasi dan strategi pemasaran merupakan keahlian yang harus dimiliki.

IT Specialist

Pernah mendengar istilah IT specialist? Nah, pekerjaan ini masuk dalam daftar pekerjaan dengan gaji tinggi dengan gaji sekitar Rp 16 hingga Rp 20 juta per bulan. Besaran gaji tersebut tergantung keahlian dan tingkat kemampuan masing-masing. Latar belakang pendidikan teknik informasi, sistem informasi, ilmu komputer, atau sejenisnya bisa mencoba peruntungan bekerja sebagai profesi satu ini.

Tertarik untuk mencobanya?

Ahli Konstruksi

Ahli konstruksi juga masuk sebagai jajaran pekerjaan dengan gaji tinggi yaitu sekitar Rp 20 jutaan per bulan. Bahkan beberapa sumber menyebutkan kalau gaji profesi satu ini bisa mencapai hingga Rp 60 juta per bulan dengan latar belakang S3 dan pengalaman yang sesuai.

Lulusan teknik sipil, teknik konstruksi, atau sejenisnya bisa melamar pekerjaan ini. Mungkin saja kamu adalah salah satunya, jadi mengapa tidak mencobanya?

Pilot Komersial

Pernah memiliki cita-cita masa kecil sebagai pilot? Pilot komersial merupakan pekerjaan dengan gaji tinggi yang bisa mencapai Rp 48 juta per bulan. Besaran gaji tersebut didapatkan berdasarkan survei yang dilakukan beberapa tahun lalu. Jika ditambah dengan tunjangan, bonus, dan reward tentu profesi satu ini bisa mendapatkan penghasilan yang lebih tergantung kebijakan masing-masing maskapai.

Akan tetapi, risiko pekerjaan sebagai pilot tentu tinggi, termasuk risiko kematian. Untuk menjadi pilot komersial, perlu waktu pendidikan yang tidak sebentar. Selain itu, juga perlu jam penerbangan yang tinggi. Apakah kamu siap menjadi pilot?

Ahli Fisika

Di Indonesia, ahli fisika merupakan salah satu pekerjaan dengan gaji tertinggi. Mahasiswa fisik terutama fisika murni memiliki peluang untuk bekerja sebagai ahli fisika dengan gaji mencapai Rp 1,48 miliar per tahun. Data tersebut didapatkan dari survei yang dilakukan beberapa tahun lalu. Bisa jadi penghasilannya sudah semakin bertambah di tahun ini.

Ahli fisika biasanya bekerja di lembaga pemerintahan, perusahaan multinasional, dan lembaga swasta asing.

Perusahaan umumnya memiliki divisi legal dengan tugas utama:

  • Mengurus izin perusahaan
  • Mengatasi masalah hukum
  • Meminimalisir risiko sengketa
  • Mengesahkan kebijakan-kebijakan perusahaan

Divisi legal dipimpin oleh head of legal yang range gajinya adalah Rp 900 juta hingga Rp 1,3 miliar per tahun. Seperti namanya, pekerjaan ini mengharuskan seseorang memiliki latar belakang pendidikan jurusan hukum.

Direktur Keuangan

Mungkin kamu sering beranggapan bahwa pekerjaan yang berhubungan dengan keuangan memiliki gaji yang tinggi. Anggapan tersebut tidak salah namun tidak selalu benar. Untuk posisi direktur keuangan, kisaran gajinya bisa mencapai Rp 300 juta per bulan dengan pengalaman yang memadai.

Profesi ini banyak dijalani oleh orang-orang dengan pendidikan jurusan ekonomi atau akuntansi. Gaji yang tinggi sebanding dengan risiko karena mereka harus menangani keuangan perusahaan.

Content Creator

Bagi yang begitu tertarik dengan dunia digital, bisa bekerja sebagai content creator baik secara mandiri maupun menjadi bagian dari perusahaan. Ternyata, profesi ini merupakan pekerjaan dengan gaji yang menarik, hingga Rp 200 juta per bulan. Pendapatan profesi ini juga bisa berasal dari Google AdSense dan endorsement produk.

Untuk memulai pekerjaan ini, perlu kemampuan yang mumpuni, yaitu editing tulisan, gambar, dan video.

Baca Juga: Cara Daftar Google AdSense: 6 Hal yang Harus Kamu Ingat

Itulah beberapa pekerjaan dengan gaji tinggi yang bisa menjadi motivasi kamu agar semakin giat dalam belajar dan meningkatkan keahlian. Beberapa dari pekerjaan di atas bisa dilakukan secara mandiri dengan menawarkan jasa.

Jasa tersebut bisa kamu tawarkan secara online melalui situs web dan media sosial. Untuk kebutuhan konten situs web, kamu bisa mempercayakannya kepada Optimaise dengan memilih jasa penulisan artikel SEO friendly.

[addtoany]

Baca Juga

Optimaise