Digital MarketingSEO

Alasan Pentingnya Image SEO dan 3 Cara Mudah Mengoptimasinya

Deric

Image SEO

Dalam praktek SEO, seringkali kita lebih fokus untuk mengoptimasi konten di dalam sebuah website. Padahal, aspek-aspek lainnya ternyata juga punya pengaruh yang nggak kalah berdampak. Salah satunya adalah optimasi gambar, atau image SEO. Banyak banget nih pelaku SEO pemula yang melewatkan hal ini. Padahal optimisasi gambar juga bisa menyumbang peningkatan traffic ke situsmu, lho. Yuk, cari tahu kenapa optimisasi gambar penting banget untuk SEO dan bagaimana cara mudah melakukannya lewat ulasan berikut ini.

Kenapa Menerapkan Image SEO Penting?

Kenapa Menerapkan Image SEO Penting?
Kenapa Menerapkan Image SEO Penting?

Pada dasarnya, penambahan gambar pada konten blog atau konten artikel pada websitemu memang bagus banget untuk optimasi SEO. Soalnya, manusia adalah makhluk visual yang pastinya akan lebih tertarik membaca sebuah konten jika di dalamnya terdapat gambar-gambar yang menarik. Selain itu, penambahan gambar pada konten artikel juga bisa memperkaya informasi yang disajikan.

Pemberian gambar di dalam konten terbukti bisa meningkatkan engagement pembaca, lho. Hal ini berdasarkan riset mandiri yang dilakukan oleh Optinmonster. Hasil riset tersebut menunjukkan bahwa sebuah konten yang menyajikan gambar bisa menarik traffic 94% lebih besar dibandingkan konten yang nggak disertai dengan gambar.

Tapi, kamu bisa mengoptimasi gambar-gambar tersebut untuk mendongkrak peringkat situsmu pada mesin pencari. Nah, di sinilah kamu perlu menerapkan image SEO. Basically, langkah ini bertujuan untuk mengoptimasi gambar untuk meningkatkan visibilitasnya pada hasil pencarian Google Images. Selain itu, gambar tersebut juga bisa difiturkan dalam bentuk thumbnail pada tampilan search results.

Baca juga: Doorway Page pada SEO: 5 Hal Penting yang Harus Kamu Tahu

Keuntungan lainnya yang bisa kamu dapatkan dari optimasi image SEO ini adalah:

Meningkatkan Waktu Tinggal yang Lebih Baik

Meningkatkan Waktu Tinggal yang Lebih Baik
Meningkatkan Waktu Tinggal yang Lebih Baik

Salah satu manfaat yang bisa kamu peroleh dari optimasi image SEO adalah peningkatkan waktu tinggal. Waktu tinggal adalah lamanya pengunjung berada di dalam situs dan mengeksplorasi konten-kontenmu. Semakin besar waktu tinggal, maka akan semakin baik pula efeknya untuk optimasi situsmu. Menambahkan gambar-gambar yang menarik dan relevan dengan topik yang sedang kamu bahas bisa membuat pembaca lebih betah membaca konten artikelmu.

Meningkatkan Aksesibilitas dan Memberikan Informasi Tambahan

Meningkatkan Aksesibilitas dan Memberikan Informasi Tambahan
Meningkatkan Aksesibilitas dan Memberikan Informasi Tambahan

Salah satu unsur image SEO yang tidak boleh terlewat adalah pembubuhan teks alternatif atau alt text. Teks ini ditambahkan pada gambar untuk memberikan informasi tambahan kepada mesin pencari dan memudahkan mereka untuk memahami konten gambar. Alt text juga ditampilkan oleh mesin pencari ketika sebuah gambar nggak bisa dirender dengan sempurna.

Selain itu, menyertakan alt text meningkatkan aksesibilitas halaman untuk pengguna yang mengandalkan pembaca layar. Pembaca layar adalah aplikasi perangkat lunak atau perangkat keras yang mengonversi teks digital menjadi output braille atau ucapan disintesis bagi pengguna yang nggak bisa melihat gambar atau membaca alt text sendiri. Ini nggak hanya membantu pengguna ini, tetapi juga baik untuk hasil image SEO di situsmu.

Menghasilkan Output UX Terbaik

Menghasilkan Output UX Terbaik
Menghasilkan Output UX Terbaik

Dalam penerapan image SEO, gambar yang dioptimalkan dan ditampilkan dengan mulus menghasilkan pengalaman pengguna yang lebih baik. Sebaliknya, gambar yang nggak dioptimalkan, beresolusi besar, atau berformat buruk dapat meningkatkan waktu muat halamanmu.

Ini nggak hanya mengakibatkan pengalaman pengguna yang negatif tetapi juga dapat mulai memengaruhi peringkatmu. Dengan mengoptimalkan gambar, kamu bisa mencapai waktu muat halaman yang lebih cepat dan meningkatkan UX situsmu.

3 Cara Mengoptimalkan Optimisasi Gambar

3 Cara Mengoptimalkan Optimisasi Gambar
3 Cara Mengoptimalkan Optimisasi Gambar

Sudah tahu kan apa saja manfaat dari image SEO. Kamu bisa mendapatkan hasil optimasi gambar lebih maksimal melalui 3 cara mudah berikut:

Memilih Tipe Format Gambar yang Sesuai

Memilih Tipe Format Gambar yang Sesuai
Memilih Tipe Format Gambar yang Sesuai

Walaupun kelihatan sepele, ternyata pilihan format gambar bisa mempengaruhi optimasi, lho. Pada dasarnya, kamu memang bebas memilih format gambar yang ingin ditampilkan di dalam konten tersebut. Yang pasti, gambar tersebut harus beresolusi baik, nggak blur, dan ditempatkan secara strategis. Kamu juga perlu memastikan format gambar yang kamu pilih bisa diindeks oleh Google. Berikut adalah beberapa format yang bisa dicrawl oleh mesin pencari dan karakteristiknya:

  • JPEG: JPEG atau JPG adalah format gambar yang paling umum digunakan di dalam sebuah konten website. Format gambar ini kompatibel dan bisa ditampilkan dengan baik pada semua perangkat. Tapi, kualitasnya bisa jadi menurun saat proses compressing. Akibatnya, tipe ini kurang cocok untuk jenis foto digital
  • PNG: Berbeda dengan tipe JPEG, format PNG nggak akan kehilangan detailnya saat proses image compressing. Tapi ukuran file gambar ini memang lebih besar. Jadi, bisa saja mengakibatkan kecepatan loading halamanmu menurun
  • SVG: Jenis format ini lebih ideal untuk kamu yang ingin menampilkan logo, diagram, atau gambar animasi di dalam kontenmu. Tapi, untuk jenis gambar diam, saya nggak merekomendasikannya karena ukuran dan bobot file yang terlalu besar
  • WEBP: Format gambar ini adalah yang paling direkomendasikan untuk gambar konten situs. Ia nggak memiliki ukuran dan resolusi gambar yang terlalu besar. Sehingga, cocok buat kamu yang mengedepankan performa page speed. Tapi, kamu tetap bisa mendapatkan hasil gambar yang cukup detail. Sayangnya, nggak semua browser nggak mendukung tampilan gambar dalam format ini. Tapi, sepertinya hal tersebut akan berubah dalam waktu dekat.

Baca juga: Panduan Belajar SEO untuk Pemula

Compress Gambar

Compress Gambar
Compress Gambar

Seperti yang sudah diulas singkat di atas, resolusi gambarmu juga bisa menentukan kecepatan loading halaman situsmu. Resolusi gambar yang terlalu tinggi bisa mengakibatkan kecepatan situsmu melambat. Ini tentunya bisa berdampak negatif terhadap image SEO dan optimasi situsmu secara keseluruhan. Untuk mengatasinya, kamu bisa mengcompress gambar tersebut. Kamu bisa menggunakan image compress tool seperti ILoveIMG.

Supaya kualitas gambarmu nggak terdampak, saya sarankan untuk menggunakan jenis format WEBP saja. Saat mengcompress gambar, ingatlah agar nggak menurunkan ukuran resolusinya terlalu banyak. Pastikan kualitas gambar tersebut masih tetap jelas dan bisa digunakan di dalam kontenmu.

Membuat Teks Alternatif Sedeskriptif Mungkin

Membuat Teks Alternatif Sedeskriptif Mungkin
Membuat Teks Alternatif Sedeskriptif Mungkin

Saat gambar dari sebuah konten nggak bisa muncul dengan sempurna, pembaca kontenmu akan terbantu dengan adanya teks alternatif. Teks ini juga akan membantu robot crawler Google dalam merayapi gambar tersebut dan menampilkannya dalam Google Images. Untuk mengoptimalkan image SEO, sebisa mungkin gunakan deskripsi alt text sedeskriptif mungkin.

Misalnya, kamu ingin menampilkan gambar anak kucing yang sedang asyik bermain bola. Daripada menggunakan “anak kucing” sebagai alt text, kamu bisa mendapatkan hasil lebih maksimal dengan menampilkan deskripsi “keseruan anak kucing bermain bola” untuk membantu pembaca memahami gambar tersebut.

Setelah membaca ulasan di atas, tentunya kamu jadi lebih paham tentang image SEO dan bisa mengoptimasinya dengan baik. Di Optimaise, kami nggak hanya menerapkan strategi optimasi untuk kontenmu saja. Tim SEO experts juga akan melakukan langkah-langkah yang diperlukan untuk optimasi gambar. Paket jasa SEO ini ditawarkan dengan harga yang beragam dan bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan bisnismu. Hubungi kami untuk informasi lebih lanjut dan menjalin kerjasama.

[addtoany]

Baca Juga

Optimaise