EdukasiTips

Tanda Tangan Digital, Inilah 4 Cara Membuatnya

Siti Rohmah Noviah

4 Cara Mudah Membuat Tanda Tangan Digital

Jika biasanya kamu hanya menggunakan tanda tangan tradisional, atau tanda tangan basah yang dibuat langsung di atas kertas dokumen, formulir, atau sejenisnya, kini kamu bisa memanfaatkan keberadaan tanda tangan digital.

Mengenal Apa Itu Tanda Tangan Digital

Tanda tangan digital adalah mekanisme kriptografi yang banyak digunakan dalam tanda tangan elektronik. Yaitu dengan meletakkan informasi berbentuk data atau tanda tangan dalam bentuk elektronik yang terenkripsi. Juga merupakan sertifikat digital pemilik tanda tangan.

Tanda tangan ini berfungsi untuk menunjukkan maksud penandatanganan dan memberikan bukti keabsahan dokumen yang berasal dari entitas terpercaya. Entitas tersebut terbukti keberadaannya dan sudah mempunyai identitas digital tersertifikasi.

Bentuk tanda tangan digital tidak dapat disamakan dengan bentuk tanda tangan tradisional karena adanya mekanisme matematis dalam pembuatannya. Tanda tangan digital pada dokumen tidak berbentuk fisik sederhana seperti tanda tangan basah.

Bahkan, dokumen yang tidak tampak mempunyai goresan tanda tangan juga memiliki kekuatan perjanjian dan hukum, apabila sudah ditandatangani secara digital. Seperti namanya, tanda tangan ini dilakukan secara virtual dan bisa menggantikan tanda tangan tertulis.

Sehingga memudahkan pengguna agar tidak harus mencetak dan menandatangani dokumen secara manual. Cukup dengan scan dokumen dan kemudian mengirimnya kepada penerima tertuju. File yang ditandatangani secara digital akan dianggap sah sehingga persetujuan atau kontrak memiliki nilai di mata hukum.

Legalitas Tanda Tangan Digital

Apakah tanda tangan digital memiliki kekuatan hukum? Pertanyaan semacam ini mungkin seringkali muncul di benak orang-orang yang belum tahu betul legalitas penggunaan tanda tangan satu ini.

Ternyata, tanda tangan digital maupun elektronik memiliki keabsahan yang sudah diatur dalam Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE). Juga dalam Peraturan Pemerintah Nomor 71 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Sistem dan Transaksi Elektronik (PP PSTE).

Artinya, tanda tangan digital mempunyai kekuatan hukum sehingga sah digunakan untuk berbagai tujuan, termasuk menyetujui perjanjian atau kontrak tertentu.

Manfaat Penggunaan Tanda Tangan Digital

Go digital memang sudah banyak diimplementasikan dalam berbagai aspek dan kegiatan dewasa ini, termasuk tanda tangan. Seiring dengan meningkatnya kebutuhan tanda tangan digital, semakin banyak pihak yang memanfaatkannya.

Baca juga: Download 50+ Ringtone iPhone Secara Mudah dan Gratis

Adapun manfaat yang bisa didapatkan dari penggunaan tanda tangan digital adalah:

  • Hemat waktu dengan proses tanda tangan yang cepat, yaitu dalam beberapa detik saja
  • Persetujuan dan implementasi keputusan yang lebih cepat dengan proses kerja yang lebih sederhana
  • Produktivitas meningkat karena tanda tangan bisa disimpan dan digunakan kembali dalam bentuk template
  • Hemat biaya karena tidak perlu mencetak dokumen dan dokumen bisa segera diterima dalam waktu sangat singkat
  • Meminimalisir terjadinya kerusakan atau pemalsuan tanda tangan

Penggunaan Tanda Tangan Digital

Tanda tangan digital bukan sebuah tren melainkan kebutuhan. Penggunaannya memudahkan berbagai kegiatan, terutama bisnis di dunia digital ini.

Berikut adalah penggunaan tanda tangan di berbagai industri dan organisasi:

  • Kesehatan: memungkinkan mendapatkan tanda tangan dokter dan pihak asuransi secara lebih cepat
  • Hubungan industri: membantu organisasi menjadi lebih teratur dan meningkatkan jaringan yang lebih cepat dan efektif
  • Bisnis kecil dan menengah: bisa bekerja dengan lebih cepat sehingga memperbesar peluang perkembangan usaha melalui peningkatan siklus penjualan, interaksi produk, dan layanan pelanggan yang responsif
  • Pemerintahan: tanda tangan digital berbentuk petisi online memberikan dampak kuat sehingga bisa mengumpulkan jutaan tanda tangan dalam waktu cepat
  • Hukum: dapat digunakan oleh berbagai profesional di bidang hukum berkat kekuatan hukum yang berlaku pada penggunaan tanda tangan digital
  • Keuangan: aktivitas yang berhubungan dengan keuangan berjalan lebih lancar dan cepat

Cara Membuat Tanda Tangan Digital

Sudah yakin untuk menggunakan tanda tangan digital? Untuk membuatnya, kamu bisa memilih salah satu dari banyaknya opsi yang tersedia. Berikut adalah cara membuat tanda tangan digital yang tersedia dan bisa pengguna sesuaikan dengan kebutuhan dan preferensi masing-masing:

Microsoft Office Word

Mungkin masih banyak yang belum tahu bahwa Ms Word menawarkan fitur yang memungkinkan pengguna membuat tanda tangan digital dengan cara:

  • Pertama, pastikan masuk ke Ms Word
  • Kemudian pilih tab Insert
  • Lanjutkan dengan memilih Signature Line pada section Text
  • Klik Microsoft Office Signature Line dan kotak dialog pengaturan tanda tangan akan muncul di layar perangkat
  • Masukkan data termasuk nama penanda tangan, jabatan, alamat email, hingga instruksi lebih lanjut
  • Setelah itu, klik OK dan klik kanan pada tanda tangan
  • Ketik nama atau unggah gambar tanda tangan yang akan digunakan

Baca Juga: 5 Cara Menghilangkan Garis Merah di Word Windows dan Mac dengan Mudah

Signwell

Selain di Ms Office, kamu juga bisa membuat tanda tangan digital di beberapa aplikasi berbasis web. Salah satunya adalah Signwell yang memberikan fitur pembuatan tanda tangan digital secara gratis. Artinya, siapapun bisa memanfaatkan fitur tersebut tanpa harus membayar atau berlangganan layanan. Namun juga tersedia layanan premium untuk mendapatkan fitur dan manfaat yang lebih.

Adapun cara membuat tanda tangan secara digital di Signwell adalah sebagai berikut:

  • Pastikan koneksi internet lancar agar bisa mengakses situs Signwell di browser favorit
  • Kemudian login atau buat akun terlebih dahulu menggunakan akun Google
  • Masukkan nama pengguna dan lanjutkan dengan klik Signature
  • Di tahapan selanjutnya, cukup buat tanda tangan yang bisa dihapus apabila ada kesalahan, caranya mudah hanya tinggal klik Delete saja
  • Klik dan tarik kotak yang tersedia apabila ingin mengubah ukuran tanda tangan
  • Klik Save dan pilih format tanda tangan
  • Selanjutnya klik Unduh dan periksa file unduhan di perangkat

Signaturely

Seperti Signwell, Signaturely merupakan situs web yang memungkinkan kamu membuat tanda tangan digital dengan beberapa langkah mudah berikut:

  • Pertama, akses situs Signaturely dari browser perangkat
  • Kedua, pilih menu Drawa Your Signature dan masukan tanda tangan ke kolom yang disediakan
  • Selanjutnya, atur ketebalan, warna, dan kemiringan tanda tangan
  • Terakhir, klik Download eSignature agar tanda tangan tersimpan di perangkat dan bisa digunakan segera

Menggunakan Foto

Tidak hanya melalui aplikasi, tanda tangan digital yang bisa kamu buat dengan tanda tangan pada foto yang kamu simpan. Caranya adalah sebagai berikut:

  • Buat tanda tangan secara manual di kertas putih polos agar hasilnya bagus
  • Kemudian foto tanda tangan tersebut dengan hasil yang jelas, terang, dan tajam
  • Lanjutkan dengan membuka aplikasi edit foto atau Ms Word
  • Ubah foto tanda tangan dengan efek hitam putih
  • Atur kontras dan kecerahan foto tanda tangan tersebut agar hasilnya tampak jelas dan tajam
  • Bagi yang mengubah foto tanda tangan menggunakan Ms Word, pastikan untuk menghapus latar foto melalui tab Picture
  • Terakhir, simpan tanda tangan dan bisa langsung ditempatkan pada dokumen yang sudah ada

Penggunaan tanda tangan untuk berbagai dokumen pribadi, bisnis, maupun perusahaan tentunya mengharuskan kamu mencari cara yang lebih efektif dan efisien. Salah satunya adalah dengan memanfaatkan tanda tangan digital. Dengan begitu, dokumen bisa segera ditandatangani dan diproses secara lebih cepat dan lebih mudah.

Dengan informasi tentang tanda tangan digital ini, mungkin kamu juga tertarik untuk menggunakan jasa penulisan artikel untuk berbagi informasi bermanfaat secara online. Jika demikian, artinya kamu harus menghubungi Optimaise sekarang juga!

[addtoany]

Baca Juga

Optimaise