Digital MarketingSEO

3 Cara Menggunakan Google Search Console Links Report untuk Strategi Backlink

Tiara Motik

3 Cara Menggunakan Google Search Console Links Report untuk Strategi Backlink

Tautan yang mengarah ke situs web atau backlink sangat penting dalam SEO. Membangun backlink profile yang baik ke berbagai halaman situs webmu adalah strategi SEO yang penting.

Google Search Console menjadi alat yang sangat berharga bagi para profesional SEO untuk memahami kinerja situs web.

Salah satu fitur utama yang dimilikinya adalah Google Search Console Links Report yang dapat memberikan wawasan tentang link yang mengarah ke situs webmu.

GSC dapat membantumu melacak link yang mengarah ke situsmu, begitupum dengan internal link di situs webmu.

Dengan menggunakan Google Search Console Links Report, kamu dapat melihat siapa yang mengarahkan link ke situs webmu dan bagaimana kamu dapat memperbaiki link tersebut.

Namun, untuk memahami dan menggunakan Google Search Console Links Report dengan efektif memerlukan pemahaman yang baik tentang bagaimana cara membaca dan menganalisis data yang disajikan.

Dalam artikel ini, kami akan membahas beberapa cara yang dapat kamu gunakan untuk mengoptimalkan penggunaan Google Search Console Links Report guna meningkatkan strategi backlink.

Google Search Console Links Report
Google Search Console Links Report

“Links” report dalam Google Search Console memberikan informasi tentang bagaimana situs web lain menghubungkan link ke situs webmu melalui backlink dan bagaimana halaman di dalam situs webmu saling terhubung internal link.

Laporan ini memberikan data penting, seperti halaman di situs webmu yang mendapatkan backlink terbanyak. Backlink ini berasal dari situs web lain dan dapat menjadi indikator otoritas dan kualitas kontenmu.

Selain itu, kamu dapat melihat situs web eksternal yang paling banyak menghubungkan ke situs webmu. Informasi ini dapat membantumu memahami seberapa populer atau relevan situsmu di mata situs lain.

Laporan GSC ini juga menampilkan anchor text yang paling umum digunakan dalam link ke situs webmu. Pemilihan anchor text yang tepat dapat memengaruhi peringkat SEO halaman webmu.

Terakhir, kamu dapat melihat halaman situs webmu dengan internal link terbanyak. Internal link ini menghubungkan berbagai halaman di situs webmu dan struktur internal link yang baik dapat meningkatkan navigasi pengguna dan otoritas halaman webmu di mata mesin pencari.

Data Google Search Console Links Report
Data Google Search Console Links Report

Google Search Console Links Report memberikan wawasan yang berharga. Berikut adalah beberapa panduan tentang cara menginterpretasikan data dari laporan GSC ini:

Baca juga: 3 Cara Melakukan Amazon Keyword Research

  1. Top Linked Pages
    • Jumlah backlink ke halaman webmu bisa menunjukkan popularitas dan relevansinya. Pastikan kamu mendapatkan backlink ke halaman-halaman kunci, seperti beranda, produk, blog, atau laporan data. Jika jumlah backlink rendah, ini bisa menandakan kurangnya konten yang layak untuk ditautkan.
  2. Top Linking Sites
    • Backlink dari situs web terkemuka bermanfaat untuk SEO. Idealnya, backlink berasal dari situs-situs yang relevan dengan niche. Misalnya, bisnis perawatan kesehatan akan mendapat manfaat besar dari backlink yang berasal dari sumber berita medis terpercaya, seperti WebMD.
  3. Top Linking Text
    • Anchor text memberikan konteks kepada mesin pencari tentang konten halaman yang ditautkan. Pastikan anchor text yang digunakan relevan dan bervariasi. Mesin pencari mungkin melihat anchor text yang terlalu dioptimalkan sebagai tindakan manipulatif.
  4. Top Internally Linked Pages
    • Internal link menghubungkan satu sama lain halaman situs webmu, terutama halaman-halaman strategis yang menghasilkan pendapatan. Sebagai contoh, situs berita online dapat menggunakan internal link untuk menghubungkan artikel terkait satu sama lain. Sebuah artikel tentang berita politik dapat ditautkan ke artikel yang mendalam tentang pemilihan umum terkini.

Baca juga: 8 Cara Memulai Auto Repair SEO, Sudah Siap?

Dengan menganalisis data ini, kamu dapat memperoleh wawasan berharga tentang kinerja situs webmu.

Mengapa Google Search Console Links Report Penting?
Mengapa Google Search Console Links Report Penting?

Google Search Console Links Report menjadi alat yang sangat berguna untuk memahami dan meningkatkan kinerja SEO situs webmu. Laporan ini memberikan wawasan tentang backlink yang merupakan faktor penting dalam peringkat SEO.

Google melihat link dari situs terkemuka yang mengarah ke situs webmu sebagai pertanda kepercayaan, menandakan bahwa situs webmu berkualitas tinggi dan layak mendapat kunjungan organik.

Melacak link eksternal dan internal sangat penting karena ini membantumu melihat situs web mana yang paling banyak menghubungkan ke situs webmu, dan halaman mana yang paling berpengaruh.

Melalui data yang kamu peroleh dari Links report GSC ini kamu dapat mengetahui jenis konten apa yang harus diproduksi untuk menarik lebih banyak backlink dan meningkatkan otoritas situs webmu.

Internal link juga memiliki peran penting. Mereka membantu pengunjung dan bot web untuk menemukan dan menavigasi situs webmu dengan lebih mudah.

Selain itu, internal link memberikan otoritas ke halaman yang ditautkan, sehingga membantu halaman tersebut mendapatkan peringkat lebih tinggi dalam hasil pencarian.

Cara Mengakses Google Search Console Links Report
Cara Mengakses Google Search Console Links Report

Untuk mengakses Mengakses Google Search Console Links Report caranya cukup mudah. Berikut adalah langkah-langkah untuk mengakses dan menganalisis data dari laporan “Links” di dalam GSC:

  1. Masuk ke Google Search Console: Buka browser webmu dan navigasikan ke Google Search Console di https://search.google.com/search-console/. Masuk dengan akun Google jika belum masuk.
  2. Pilih situs web yang ingin kamu analisis dengan meng-klik properti yang relevan di kotak kiri atas halaman. Di panel navigasi sebelah kiri, cari dan klik “Links“.
  3. Di bagian “External links“, kamu akan melihat data, seperti halaman dengan backlink terbanyak, situs yang paling banyak menghubungkan ke situsmu, dan anchor text yang paling umum digunakan. Klik pada setiap item untuk melihat detailnya.
  4. Di bagian “Internal links“, kamu dapat melihat halaman internal yang paling banyak terhubung ke halaman lain di situs webmu. Klik pada setiap item untuk melihat detailnya.
  5. Untuk mengambil data dan menganalisisnya di Excel atau perangkat lunak serupa, klik “EXPORT EXTERNAL LINKS” di bagian atas laporan, lalu pilih “Latest links“.
  6. Untuk data yang lebih terperinci, klik “MORE >” di bawah setiap titik data di dasbor utama.
  7. Untuk mengakses data internal link, klik “MORE >“, lalu klik “Export” di pojok kanan atas layar untuk mendownload data dalam format Google Sheets, Excel, atau CSV.
Cara Menganalisis Backlink Profile
Cara Menganalisis Backlink Profile

Setelah mengetahui cara mengakses Google Search Console Links Report, sekarang kamu bisa menggunakannya untuk menciptakan strategi backlink dan SEO situs webmu.

Backlink profile adalah kumpulan semua tautan yang mengarah ke situs webmu. Link dari situs-situs terkemuka,vseperti media, perusahaan besar, universitas, dan situs web tepercaya lainnya dapat meningkatkan backlink profile dan kinerja SEO secara keseluruhan.

Namun, link dari situs yang berisi spam atau dikenal sebagai toxic link yang tidak akan membawa manfaat dan bahkan bisa merugikan. Karena itu, kamu perlu melakukan audit menggunakan data yang kamu peroleh dari Google Search Console Links Report.

Inj langkah-langkah untuk melakukan backlink audit menggunakan Audit Backlink SEMrush:

  1. Buka alat Audit Backlink SEMrush dan masukkan domain situs webmu.
  2. Klik “Start Backlink Audit” untuk memulai audit.
  3. Setelah audit selesai, buka laporan “Overview” untuk melihat hasilnya.
  4. Untuk integrasi dengan Google Analytics 4, GSC, atau Majestic, klik “Integrations” dan “Connect” untuk menghubungkan alat tersebut.
  5. Di dalam tab “Audit“, kamu dapat meninjau tautan balik berbahaya yang telah diidentifikasi oleh alat tersebut.
  6. Untuk link yang ingin kamu pertahankan, klik ikon “Move to Whitelist“.
  7. Untuk link yang ingin kamu hapus, klik ikon “Move to Remove list“.
  8. Untuk menolak link melalui GSC, klik ikon “Move to Disavow list“. Harap perhatikan bahwa ini adalah taktik tingkat lanjut yang harus dilakukan dengan hati-hati.
  9. Buka tab “Remove” untuk memeriksa semua tautan balik yang ditandai untuk dihapus.
  10. Klik “Add” di samping “Mailbox” untuk menghubungkan kotak surat bisnismu dengan SEMrush dan mengirim email kepada pemilik situs yang memiliki toxic backlink.

Baca juga: Kenali 12 Jenis Backlink Lengkap dengan Contohnya

Cara Melacak dan Memantau Backlink Profile
Cara Melacak dan Memantau Backlink Profile

Backlink profile akan terus berkembang dengan backlink baru yang masuk dan beberapa yang mungkin hilang dari waktu ke waktu. Penting untuk memantau perubahan ini dan merespons dengan tepat.

Laporan “Links” dalam Google Search Console menawarkan cara manual untuk memantau backlink profile dengan meninjau halaman atau situs top linked pages secara berkala.

Namun, Google Search Console Links Report tidak memberikan gambaran historis tentang perubahan backlink atau wawasan kompetitif. Untuk itu, kamu dapat menggunakan Backlink Analytics SEMrush melalui langkah-langkah berikut:

  1. Masukkan domainmu dan klik “Analyze“.
  2. Setelah memasukkan domainmu, kamu akan diarahkan ke dasbor utama “Overview“.
  3. Gulir ke bawah halaman “Overview” untuk melihat data tentang referring domains, backlink, Authority Score (AS), dan informasi lainnya.
  4. Untuk membandingkan backlink profile dengan pesaing, tambahkan hingga empat domain pesaing di bagian atas dasbor “Overview“. Kemudian, klik “Compare” untuk melihat perbandingan mendetail antara situs webmu dan pesaing.
  5. Untuk memahami lebih lanjut tentang strategi backlink pesaing, buka tab “Indexed Pages“. Di sini, kamu akan menemukan daftar halaman pesaing yang paling banyak menarik backlink dan domain perujuk. Pelajari halaman-halaman ini untuk memahami apa yang membuat mereka sukses dalam memperoleh backlink.

Jika kamu melihat bahwa pesaing memperoleh backlink dengan membuat alat gratis atau menggunakan data kepemilikan untuk membuat laporan yang banyak dibagikan oleh media, pertimbangkan untuk menggunakan taktik yang sama.

Dengan menciptakan aset konten yang layak untuk ditautkan, kamu dapat meningkatkan peluang mendapatkan backlink berkualitas.

Google Search Console Links Report memberikan kamu wawasan berharga tentang backlink profile situs webmu. Namun, untuk analisis yang lebih mendalam dan pemantauan historis, alat seperti Backlink Analytics SEMrush sangat dianjurkan.

Untuk bantuan lebih lanjut dalam mengelola dan meningkatkan backlink profile situs webmu, Optimaise siap membantu sebagai penyedia jasa SEO yang berpengalaman. Melalui konsultasi yang terarah kamu dapat memulai perjalanan untuk merancang strategi SEO yang lebih baik.

[addtoany]

Baca Juga

Optimaise